Senin, 15-Februari-2021 14:33
2.jpeg)
TANJUNGPINANG, NETRALNEWS.COM - Satserkrim Polres Tanjungpinang, Kepulauan Riau, menyelidiki pemilik akun facebook palsu Ufay Siregar yang memposting ujaran dugaan penghinaan terhadap Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando.
Kasatreskrim Polres Tanjungpinang AKP Rio Reza Panindra menyebut dari informasi sementara, akun media sosial tersebut terlacak di Pulau Jawa.
"Kami pasti akan menangkap pelaku dibalik postingan penghinaan Kapolres," kata Reza di Tanjungpinang, Senin (15/2/2021).
- Ferdinand: Kalau Tukang Sebar Hoax & Ujaran Kebencian Tak Ditangkap, Indonesia Jadi Barbar
- Ruhut Jawab Pertanyaan JK soal Bagaimana Kritik Jokowi Tak Dipanggil Polisi
- Jangan Sembarang Hina Orang di Medsos Jika Enggan Terancam Hukuman Berat Seperti Perempuan Ini
- Jokowi Bicara Vaksinasi, Susi Pudjiastuti Memohon Bantuan Hentikan Ujaran Kebencian
Reza mengatakan akun Ufay Siregar menyebar postingan ujaran penghinaan Kapolres di laman grup facebook "info pinang bebas posting" pada tanggal 12 Februari 2021.
Dalam postingannya, kata Reza, pelaku menuding Kapolres AKBP Fernando tidak berani menutup aktivitas judi gelanggang permainan (gelper) di wilayah setempat karena sudah mendapat setoran.
"Manusia ini (Kapolres) tidak berani menutup gelper karena sudah dapat setoran," kata Reza membacakan postingan akun Ufay Siregar.
Lebih lanjut, Reza turut mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat lebih bijaksana menggunakan media sosial agar jangan sampai merugikan orang lain dan terjerat pidana.
Dia menegaskan bahwa sudah ada Undang-Undang Informasi dan Transaski Elektronik (ITE) yang mengatur pengguna media sosial.
"UU ITE ini akan mudah memidanakan kasus pencemaran nama baik, penghinaan dan ujaran kebencian," demikian Reza.
Reporter : Nazaruli
Editor : Nazaruli
Tag