Singgung Ganjar, Musni Sebut yang 'Serang' Anies Sudah Buta, Tuli dan Bisu...
Rabu, 24-Februari-2021 23:25

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Sosiolog Musni Umar menyoroti beda sikap yang ditunjukkan sejumlah pihak terkait banjir yang melanda Jakarta pada Sabtu (20/2/2021) dan Semarang, Jawa Tengah pada Selasa (23/2/2021).
Menurut Musni, ketika banjir terjadi di Ibu Kota, pihak-pihak tersebut menyerang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sementara saat banjir melanda sejumlah titik di Semarang, lanjut Musni, pihak-pihak itu tidak berkomentar atau menyerang Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Mereka tidak komentar apapun apalagi serang Gub. Ganjar. Sementara banjir di Jakarta dalam satu hari sudah surut, mereka serang habis-habisan Gub. Anies," tulis Musni di akun Twitternya, Rabu (24/2/2021).
- Bela Anies Soal Tugu Sepeda, Musni: Semua Program untuk Rakyat, Semua Janji Politik Dilaksanakan
- Pemprov DKI Bangun Tugu Sepeda Habiskan 800 Juta, Netizen Sentil Anies: Banyak Merek Sepeda Rebutan Biayai Rp5 Miliar Buat Itu
- Anies Bilang Korupsi Karena Kebutuhan Hidup, DS: Lah Anak Buahnya Dirut Gaji 100 Juta
- Bandingkan Pernikahan Atta-Aurel dan Putri HRS, Musni: Masyarakat Merasa Tidak Ada Keadilan...
Karena beda sikap terhadap Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo itu, Musni lantas menuding jika pihak-pihak tersebut sudah buta, tuli dan bisu dalam menyuarakan kebenaran.
"Mereka sudah buta, tuli dan bisu untuk suarakan kebenaran. Saya duga karena kebencian teologis," kata Rektor Universitas Ibnu Chaldun (UIC) itu.
Reporter : Adiel Manafe
Editor : Nazaruli
Tag