Selasa, 05-January-2021 16:00

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Alhabsyi ungkap kondisi terkini dari Pendakwah Syekh Ali Jaber.
Berdasarkan laporan observasi medis harian, keadaan Syekh Ali Jaber pada Selasa (5/1/2021) menunjukan perkembangan yang amat baik.
"Dokter mengabarkan apa adanya, bahwa tidak ada keterangan dokter yang menyatan kondisi kritis," tegas Habib Abdurrahman Alhabsyi dalam keterangan tertulisnya, Selasa (5/1/2021).
Ditegaskan dia, sedari awal dilakukan tindakan medis pada Syekh Ali Jaber dalam kondisi yang terkontrol dan terukur.
"Di hari yang baik ini mari terus kita Doakan, dibantu washilah amal-amal shaleh, semoga pemulihan kesehatan Syekh Ali Jaber bisa lebih cepat lagi," kata dia.
Dalam cuitannya, pada Selasa (5/1/2021), Menkopolhukam Mahfud MD juga menyatakan hal yang serupa.
"Berdasar komunikasi dgn Keluarga Syekh Ali Jaber, alhamdulillah, Syekh semakin membaik," kata Mahfud.
Mahfud pastikan, keadaan Syekh Ali Jaber tidak terlalu mengkhawatirkan seperti yang dikesankan oleh gambar-gambar yang beredar di media sosial.
"Mari kita berdoa semoga Syekh Ali Jaber terus membaik, segera sembuh, dan terus melanjutkan dakwah," ajak Mahfud.
Reporter : Martina Rosa Dwi Lestari
Editor : Sulha Handayani
Tag